Terletak di dukuh Kalitepus desa Kesawen , Kecamatan Pituruh , Kabupaten Purworejo , Jawa Tengah ada tempat wisata yang dinamakan Goa Gong .
Sesuai namanya Goa tersebut jika dinding dalam nya dilempar pakai batu akan mengeluarkan suara bergaung ( gong logat setempat ) .
Yang kemungkinan ada lorong masih tertutup bebatuan sehingga bisa menimbulkan suara gaung saat di pukul benda keras ?
Seorang gadis berpose di depan Goa Gong
Goa Gong Kesawen ini sudah ada sejak dulu kala , namun baru dipugar oleh pemerintah setempat belum lama ini , yang bertujuan meningkatkan sektor pariwisata di Kabupaten Purworejo.
Ada yang bilang Goa Gong dulunya digunakan tentara Jepang untuk markas di jaman pendudukan Jepang . Tetapi juga sebelum masa penjajahan menurut kisah masyarakat setempat Goa Gong ini konon digunakan sebagai sarang Harimau Jawa .
Baca juga ; Kisah Cinta Roro Jonggrang
Kedua kisah tersebut juga sangat masuk akal , pertama : dekat nya Goa di sisi Utara tepatnya , terdapat sungai ( Kali Tepus ) lebar sekitar 12 meter . Apabila Goa ini dijadikan Sarang Harimau , maka nyaman sekali sang raja rimba memantau calon mangsanya. Dari mulut Goa yang berada di tebing bukit diatasnya dengan mudah mengamati gerak - gerik mangsa nya yang mendekati sungai untuk minum ataupun mandi misalnya kawanan kerbau .
Di jaman Penjajahan Jepang , sebagai tempat persembunyian tentara Jepang yang kala itu berseteru dengan tentara Kolonial Belanda & sekutunya juga sangat masuk akal .
Karena banyak sekali didaerah lain ditemukan goa Jepang pula.
Akses menuju Goa Gong bisa ditempuh menggunakan kendaraan roda empat , motor , sepeda , ataupun pejalan kaki secara mudah .
Tidak jauh dari Pasar Pituruh , hanya berjarak kurang lebih 2 kilometer ke arah Utara .
Tersedia lahan parkir dan kios jajanan yang dikelola masyarakat setempat , di sekitar lokasi Goa Gong . Saat musim kemarau lebih asyik lagi bagi rombongan yang hobby berenang , bisa mencoba berenang di sungai alami sebagai tantangan yang pasti menaikkan adrenalin.
Ataupun sekedar berfoto - foto dengan latar belakang perkebunan & perbukitan asri di bantaran sungai.
Sedangkan untuk di musim penghujan saya tidak merekomendasikan untuk mencoba berenang di kali tersebut . Pengalaman saya saat berenang di situ pada musim hujan , kadang tiba - tiba air pasang yang disebabkan dari atas gunung mungkin terjadi hujan deras .
Dan tentu air nya tidak sejernih pada saat musim kemarau . Yang jelas berbahaya jika di musim penghujan.
Goa Gong Kesawen sejak jaman saya masih anak - anak sudah dijadikan tempat wisata oleh masyarakat Pituruh pada umumnya .
Namun karena tidak dikelola dengan baik , sangat disayangkan terdapat aksi vandalisme di bebatuan sekitar goa.
Memang sih coretan - coretan di batu itu menjadi bukti bahwa sejak dulu Goa Gong asyik didatangi muda - mudi . Namun generasi sekarang yang lebih suka naturalis nya keindahan alam tebing dan bebatuan tentu sangat menyayangkan.
Selain Goa Gong di Kecamatan Pituruh juga ada Goa Silumbu dam Goa Soekarno ( goa buatan yang pernah digunakan sebagai markas gerilya tentara rakyat Indonesia ).
Comments
Post a Comment